Windi Ariska

Windi Ariska mahasiswi yang rajin menulis

Pengobatan Diare Pada Anak

f:id:windiariska:20170720160902j:plain

Anda bingung dan juga khawatir karena buah hati anda mengalami diare atau mencret? Anda sebagai orangtua bisa memberikan perawatan segera apabila buah hati anda mengalami diare, karena jika dibiarkan begitu saja tanpa diberikan perawatan, buah hati anda akan kehilangan cairan atau dehidrasi bahkan bisa menyebabkan kematian.

Untuk itu Dancow yang merupakan perusahaan yang memberikan berbagai informasi seputar dunia anak akan memberikan  cara mengobati diare pada anak. Penasaran? Yuk simak aja!

  1. Oralit. Obat diare pada anak yang satu ini telah lama digunakan untuk mengatasi diare. Oralit merupakan cairan yang terdiri dari campuran air, garam dan juga gula pasir. Fungsi dari oralit sendiri yaitu sebagai pengganti cairan dalam butuh yang telah hilang akibat diare. Anda bisa membeli oralit di apotek-apotek ataupun juga bisa membuatnya sendiri. Anda bisa menyiapkan 1 gelas air tawar yang matang, 2 sendok teh gula pasir, ½ sendok teh garam dapur, campurkan semua bahan yang telah tersedia, selanjutnya aduk-aduk semua bahan sampai larut. Untuk pemberian oralit, anda bisa memberikan oralit sedikit demi sedikit .
  2. Air kelapa dan juga madu. Air kelapa mengandung elektrolit yang bisa menggantikan cairan pada tubuh yang telah hilang. Sedangkan madu, bisa membunuh bakteri dan juga virus yang menyebabkan diare terjadi. Minumlah air kelapa muda secara teratur agar cairan tubuh bisa kembali.
  3. Daun jambu biji. Untuk bisa mengolahnya menjadi obat diare, anda bisa menyiapkan beberapa lembar daun jambu biji yang masih muda, selanjutnya siapkan air untuk merebus daun jambu biji tadi, didihkan sampai airnya berkurang. Berikan air rebusan jambu biji kepada buah hati.
  4. Daun teh herbal. Terdapat dua jenis teh herbal yang bisa mengobati diare yaitu chamomile, dan juga peppermint. Seduh teh herbal tersebut karena teh herbal sangat baik untuk menenangkan usus yang sedang kejang dan juga mengatasi diare pada buah hati.

Diare pada anak tentunya membuat berat badan anak menjadi menurun dan lemas. Agar buah hati tetap mendapatkan nutrisi walaupun sedang diare, anda sebagai orangtua bisa memberikan susu anak dari Dancow.