Windi Ariska

Windi Ariska mahasiswi yang rajin menulis

Marketing Online vs Marketing Konvensional

Suksenya penjualan suatu perusahaan tergantung management dari tim marketingnya, pengelolaan sumber daya manusia, management waktu, skill, product knowlade, jika dikelola dengan baik, maka akan menghasilkan orang-orang yang berkompeten di bidang marketing. Saat ini dunia marketing sangat tidak terbatas, apalagi hadirnya berbagai media sosial yang memudahkan banyak orang untuk menjual berbagai macam produk atau pun jasa mereka secara mudah dan cepat, hanya dengan mengakses situs-situs tertentu dan mengapload foto yang akan mereka jual, kemudian mendeskripsikan produk dan harga, cara pemesanan, dan pembayaran pun dilakukan secara online, Anda juga bisa daftar secara gratis di jasa pasang google adwords sebagai sarana promosi marketing di dunia maya.

f:id:windiariska:20160222180923j:plain

Situs-situs jualan online kini sudah memfasilitasi banyak orang untuk menjual produknya secara gratis, atau bisa melalui media sosial pribadi yang saat ini menjadi trend di masyarakat, cukup dengan modal smartphone  dan pulsa internet, dimanapun dan kapan pun Anda bisa menjelajah dunia hanya dengan genggaman saja produk yang Anda miliki bisa di promosikan saat itu juga.

Berbeda dengan jasa pasang google adwords yang mengandalkan jaringan online, marketing konvensional lebih mengandalkan sumber daya manusia lebih banyak dengan dibekali skill dalam berjualan, harus mengetahui product knowledge yang akan dijual, harga, strategi pemasaran, lokasi yang akan dituju, segmentasi pemasaran dan pastinya membuthkan biaya yang tidak sedikit untuk membayar tim marketing tersebut.

Penjualan secara online maupun konvensional sangat berperan penting, karena keduanya harus didukung dengan penguasaan dan ilmu marketing, tidak menjamin penjualan online akan lebih sukses dibandingkan dengan penjualan konvensional, dan begitu juga sebaliknya, yang terpenting dalam melakukan penjualan harus mengetahui kenutuhan konsumen, media yang digunakan saat itu pun sangat berpengaruh dalam suksesnya penjualan. Apapun semua itu, jangan sampai terlepas dari perencanaan yang akan dilakukan sebelum memulai kegiatan marketing, pengorganisasian im yang akan dilibatkan untuk menunjang proses kegiatan marketing, pengontrolan management dan prosesnya serta evaluasi dari hasil yang telah dicapainya.